Jenis MOD vape terbaik yang bagus, aman digunakan, dan murah harganya. Mempertimbangkan jenis vape dan harga vape (Merchanical dan Elektrial) dapat dikatakan menjadi hal penting yang harus diketahui oleh para penggemar rokok elektronik ini. Di pasaran sendiri, jenis vapor Merchanical dan vapor Elektrial sangat banyak kita temui. Namun, ada beberapa jenis vape yang dianggap menjadi jenis vapor yang paling banyak digunakan karena kualitasnya yang terbaik. Sistem kerja MOD vapor sendiri hampir mirip dengan shisa.
Ya, shisa sendiri merupakan alat hisap yang dijadikan sebagai pengganti rokok yang sudah dikenal terlebih dahulu di kalangan masyarakat. Perbedaannya dengan vapor sendiri adalah vapor lebih simpel dan juga ringan, sehingga sangat mudah saat dibawa kemana-mana.
Vapor mempunyai 3 bagian utama, yakni automizer, baterai dan mod. Automizer merupakan bagian vapor yang dijadikan sebagai tempat untuk cairan liquid dan tempat yang nantinya akan mengubah cairan-cairan liquid menjadi uap. Bagian kedua adalah mod yang sebuah tempat yang menjadi pemproses energi yang nantinya dialurkan menuju automizer.
Atau bisa dikatakan bahwa mod ini adalah tempat dimana baterai dalam vapor diletakkan. Mod terbagi menjadi dua jenis, yakni mod merchanical dan elektrial. Saat ini yang paling banyak digunakan oleh masyarakat adalah mod elektrial. Hal tersebut disebabkan karena lebih mudah digunakan menghasilkan uap.
Di pasaran sendiri sudah banyak sekali jenis vapor terbaik meka maupun eletrik yang bisa dipilih, Nah, agar Anda tidak terlalu kesulitan untuk mencarinya berikut adalah 7 jenis MOD Vapor terbaik 2018 dan harganya (Merchanical dan Elektrial) yang bisa dijadikan sebagai rekomendasi:
1. Vapor MOD IPV8
Merupakan jenis vapor yang dilengkapi dengan desain yang modern dan juga elegan. Vapor jenis ini mampu menghasilkan banyak uap yang dihasilkan melalui LCD. Harganya sendiri berkisar antara Rp 500.000 hingga Rp 700.000 sesuai.
2. Vape MOD Vgod
Mempunyai keunggulan tampilannya yang begitu modern dengan sentuhan warna emas yang ada pada bagian depannya. Desainnya juga cukup mungil , sehingga sangat praktis saat dibawa kemana saja. Vapor yang harganya sekitar Rp 750 ribuan tersebut menghasilkan jenis uap yang tebal dan juga banyak.
3. Vape MOD Therion
Jenis vapor yang bisa dikatakan paling laris saat ini. Dengan dilengkapi power watt 133, 75, 166 dan 167 menjadikan para pengguna vapor dapat menikmati banyak uap yang sangat tebal dan juga banyak. Harganya sendiri menyentuh angka Rp 650.000-an.
4. SX Mini G Class
Jenis vapor yang dilengkapi dengan Chip Yihi tersebut bisa dikatakan sebagai produk unggulan dari vape yang ada di kalangan menengah atas. Harganya sendiri mencapai 2 jutaan, hal tersebut tidak heran mengingat ada banyak sekali fitur canggih yang sesuai dengan apa yang diinginkan para penggunanya.
5. Vape Telsa
Vapor yang satu ini masuk kedalam best seller pada tahun 2018. Dengan harganya yang cukup terjangkau atau sekitar Rp 500.000, menjadikan jenis vapor ini memang sangat banyak diminati masyarakat.
6. Wismec RX 2/3
Vapor ini bisa dikatakan menjadi jenis vapor yang paling elegan dan modern. Jenis ini paling banyak dipakai oleh pengguna yang berada pada kelas menengah, mengingat harganya menyentuh angka Rp 1.2 jutaan.
7. iStick pico 75W
Vapor yang paling banyak digunakan oleh pengguna yang masih pemula karena sangat mudah digunakan. Jenis vapor ini juga cukup murah, karena hanya dibandrol dengan harga 500 ribu hingga 600 ribu saja.